Pernahkah anda berpikir, kira-kira bisa engga yah ponsel kita yang berbasis Windows Mobile diganti ke Android OS??
Ini berita gembiranya, ternyata jawabannya bisa, setidaknya itu telah dibuktikan oleh anggota XDAndroid project yang berhasil mengubah Windows Mobile OS yang ada di HTC Touch Pro2 menjadi Android OS
Secara keseluruhan perubahan ini bisa dibilang cukup sempurna kecuali ada beberapa fitur yang tidak bisa berjalan seperti GPS, Bluetooth dan tombol "other key functions" tetapi ini bukan masalah karena mereka yakin akan bisa membuatnya berjalan dalam waktu dekat.
Sejauh ini, mereka sudah berhasil mengubah beberapa ponsel HTC yang berbasis Windows Mobile ke Android seperti HTC Diamond2, HTC Touch HD, HTC Touch Pro dan HTC Touch Diamond.
0 komentar:
Posting Komentar